Polresta Bukittinggi Bergerak Cepat, Tinjau Lokasi Mata Air untuk Bangun Sumur Bor Air Bersih di Malalak Timur

    Polresta Bukittinggi Bergerak Cepat, Tinjau Lokasi Mata Air untuk Bangun Sumur Bor Air Bersih di Malalak Timur
    Polresta Bukittinggi Bergerak Cepat, Tinjau Lokasi Mata Air untuk Bangun Sumur Bor Air Bersih di Malalak Timur

    Bukittinggi — Polresta Bukittinggi kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat terdampak bencana alam di Malalak Timur, Kecamatan Malalak, Kabupaten Agam. Sebagai langkah konkret, jajaran Polresta Bukittinggi meninjau langsung lokasi mata air yang direncanakan menjadi titik pembangunan sumur bor bantuan air bersih bagi warga.

    Kegiatan pengecekan lapangan tersebut dipimpin Kabag Ops Polresta Bukittinggi, Kompol Al Indra, bersama personel Posko Bencana. Tim turun langsung ke lokasi untuk melihat kondisi geografis sekaligus memastikan keberadaan dan kelayakan sumber mata air sebagai dasar teknis pembangunan sumur bor beserta sarana pendukungnya.

    Kapolresta Bukittinggi, Kombes Pol Ruly Indra Wijayanto, melalui Kasi Humas Iptu Gunawan Utama, menyampaikan bahwa air bersih merupakan kebutuhan mendesak masyarakat pascabencana. Oleh karena itu, Polresta Bukittinggi melalui program Polri Untuk Masyarakat berupaya memberikan solusi berkelanjutan bagi warga terdampak.

    Pengecekan lokasi ini dilakukan agar pembangunan sumur bor benar-benar tepat sasaran dan dapat dimanfaatkan secara optimal oleh masyarakat. Polresta berharap fasilitas air bersih tersebut nantinya mampu membantu meringankan beban warga serta mendukung pemulihan aktivitas sehari-hari pascabencana.

    Selain survei lokasi mata air, personel Polresta Bukittinggi juga melakukan koordinasi dengan pihak terkait dan masyarakat setempat untuk menggali kebutuhan di lapangan serta memastikan proses pembangunan dapat berjalan aman dan lancar.
    Polresta Bukittinggi menegaskan komitmennya untuk terus hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam menjaga keamanan dan ketertiban, tetapi juga melalui aksi kemanusiaan yang nyata, khususnya bagi warga di wilayah terdampak bencana Malalak Timur. (hms)

    bukittinggi sumatera barat
    Linda Sari

    Linda Sari

    Artikel Sebelumnya

    Pemko Bukittinggi Salurkan Bantuan Sembako,...

    Artikel Berikutnya

    Bank Nagari Wujudkan Solidaritas Minangkabau...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    Bupati Solok Hadiri Rakor Pascabencana Hidrometeorologi Sumbar, Bahas Skema Bantuan Rumah Warga Terdampak
    Wawako Solok Hadiri Rakor Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi Pascabencana Hidrometeorologi Sumbar
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa
    Perkuat Edukasi Keselamatan Lalu Lintas, Jasa Raharja Sumatera Barat Bersinergi dengan Dinas Pendidikan

    Ikuti Kami